Sunday, 2 November 2014

PERINGATAN 10 MUHARAM 1436 DI SEKOLAH

Diantara kemuliaan di bulan assyura [10 muharam] adalah mengusap kepala anak yatim sembari mendoakanya dan menyantuninya, karena siapa yang mengusapkan tanganya pada kepala anak yatim, di hari Asyuro' (tgl 10 Muharram), maka Allah akan mengangkat derajatnya, dgn setiap helai rambut yg diusap satu derajat

" من مسح يده على رأس يتيم يوم عاشوراء رفع الله تعالى بكل شعرة درجة "


Rosulullah S.A.W sangat menyayangi anak yatim terlebih dibulan Assyura [10 Muharam] beliau bersedekah dan menjamu pd 10 muharram bukan hanya pd anak yatim tapi keluarga, anak, istri, suami dan orang orang terdekat, karena itu sunnah beliau saw dan pembuka keberkahan hingga setahun penuh


Pada hari Senin, 3 November 2014 ini Siswa - siswi MI Dewi Masyithoh 01 sangat berantusias melaksanakan santunan kepada teman-teman mereka yang kebetulan tak seberuntung teman2 yang masih memiliki kedua orang tua


kegiatan pun sangat haru, banyak siswa yang menangis sampai-sampai terbawa ke kelas, kelas yang biasanya gaduh penuh dengan gelak tawa berubah drastis 180 derajat menjadi haru biru....


semoga kegiatan ini bisa memotivasi pembaca untuk selalu menyayangi anak yatimwassalam.....

No comments:

Post a Comment

Monggo Komentarnya ....

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PPDB TAHUN 2022/2023  Silahkan Pendaftaran sudah mulai dibuka !!!